Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Komisi IX DPR Harap Pekerja Kena PHK Dapat Dipekerjakan Kembali

Peluang.co.id -  Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Ansory Siregar menyampaikan harapannya agar pegawai yang telah terkena Pemutusan Hubungan Ke...



Peluang.co.idWakil Ketua Komisi IX DPR RI Ansory Siregar menyampaikan harapannya agar pegawai yang telah terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) jika bisa dipekerjakan kembali, dan yang masih bekerja jangan ada lagi yang dirumahkan.


“Saya dan tim hadir ke sini ingin mendengarkan langsung bagaimana kondisi keadaan di Sumut terkait ketenagakerjaan akibat kondisi Covid-19. Berapa banyak jumlah pekerja yang dirumahkan ataupun di PHK, dan apa solusi terbaik dari pekerja yang dirumahkan,” ujarnya dikutip dari situs Parlementaria, Sabtu (18/9/2021).


Data Wajib Lapor Ketenagakerjaan (WLK) mencatat ada sebanyak 9 perusahaan dari 13.746 perusahaan di Provinsi Sumatera Utara pada Juni 2021, telah melakukan PHK kepada 222 pekerja. Sedangkan yang dirumahkan sebanyak 13.711 pekerja dari 369 perusahaan. 


Pemerintah Provinsi Sumut pun sudah memberikan pembinaan ke perusahaan-perusahaan agar pekerja/buruh tidak di-PHK. Dan meminta sistem kerja secara bergantian dan berperiode, yaitu per sepuluh hari dan memberikan bantuan paket sembako kepada pekerja yang terkena PHK sebanyak 3000 paket.


Pj Sekretaris Daerah Provinsi Sumut Afifi Lubis mengapresiasi kedatangan Tim Komisi IX DPR RI. Ia berharap melalui pertemuan ini dapat memberikan solusi dari persoalan ketenagakerjaan ini.


Afifi mengakui dalam dua tahun terakhir APBD Sumut mengalami refocusing anggaran, yang berakibat pada penurunan beberapa program termasuk rencana pembangunan balai latihan khusus terhadap program-program ketenagakerjaan di Simalungun dan Tanah Karo. 


“Tetapi, dengan adanya refocusing dan juga kita perlu dana besar, program tersebut masih tertunda, padahal itu menjadi harapan kita dalam berupaya mewujudkan dan memberikan sebuah peluang tentang pemahaman dan skill kepada pekerja, agar nantinya dapat ditempatkan di perusahaan-perusahaan untuk siap kerja,” jelasnya.



( Gambar : Parlementaria / Penulis : Fitri )



Tags : phk corona, berita phk terbaru hari ini, penyebab phk, dampak phk


Reponsive Ads