Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Saingi Gojek & Grab, Air Asia Luncurkan AirAsia Ride

Peluang.co.id -  Air Asia siap berebut pemesanan transportasi online dengan pesaingnya Gojek dan Grab. AirAsia meluncurkan layanan baru tr...



Peluang.co.idAir Asia siap berebut pemesanan transportasi online dengan pesaingnya Gojek dan Grab. AirAsia meluncurkan layanan baru transportasi online bertajuk AirAsia Ride.


Pada tahap awal, layanan taksi online Air Asia ini tersedia di Kuala Lumpur dan Lembah Klang, Malaysia. Sebelum nantinya menyusul kota-kota lain dalam waktu dekat.


Tak hanya itu, AirAsia juga siap membawa layanan e-hailing ini ke negara lain, termasuk Indonesia, Thailand, Filipina, dan Singapura.


Pendiri AirAsia Tony Fernandes menyebut, respons driver di Malaysia untuk tergabung dalam e-hailing luar biasa. 


“Masyarakat juga sangat menantikan layanan ini," kata Tony Fernandes dalam sebuah wawancara yang dikutip dari Malay Mail, Sabtu (28/8/2021).


Untuk menikmati layanan AirAsia Ride, calon penumpang bisa langsung memesannya melalui aplikasi AirAsia SupperApp yang bisa diunduh lewat Google Play Store, App Store, atau App Gallery.


CEO AirAsia Ride Malaysia, Lim Chiew Shan menambahkan saat ini Airasia Ride memiliki 1.500 pengemudi yang sudah beroperasi. Dan akan ada 5.000 pengemudi lainnya yang nantinya siap bergabung dalam enam bulan ke depan.


( Gambar : Reuters / Penulis : Fitri )



Tags : airasia ride, airasia beauty


Reponsive Ads