Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Harga Emas Antam Naik 1 Persen

Peluang.co.id - Dalam sepekan terakhir harga emas dunia di pasar spot menjadi katalis positif bagi harga logam mulia PT Aneka Tambang Tbk (A...


Peluang.co.id - Dalam sepekan terakhir harga emas dunia di pasar spot menjadi katalis positif bagi harga logam mulia PT Aneka Tambang Tbk (ANTM).

Dilansir dari CNBC Indonesia pada Sabtu (10/4), harga emas dunia naik sebesar 0,82 persen pada penutupan pekan lalu. Sedangkan untuk harga emas Antam melonjak naik sebesar 0,98 persen. Kemarin harga emas batangan Antam ditutup di posisi Rp 931.000 per gram.

Melambungnya harga emas dunia disebabkan oleh melemahnya yield obligasi AS tenor 10 tahun dan penurunan indeks dolar terhadap keranjang mata uang lain.

Harga emas antam diperkirakan akan terus bergerak seiring fluktasi harga emas dunia. Emas antam masih sangat populer di kalangan masyarakat Indonesia.

Emas biasanya menjadi alternatif untuk investasi walaupun emas tak memberikan imbal hasil apapun kecuali capital gain.  

Pada tahun ini pergerakan harga emas tidak semulus tahun 2020 lalu. Mulai pulihnya ekonomi membuat banyak pihak kembali menjual emasnya dan mencari alternatif lain yang dapat memberikan keuntungan lebih.

Sedangkan harga emas batangan antam pada hari ini turun menjadi Rp 927.000 per gram. Harga emas ini turun sebanyak Rp 5.000 dibandingkan harga sebelumnya. ( Sumber Foto : Anekalogam.co.id / Penulis : Fitri ) 


Reponsive Ads